Bismillah
TIME MANAGEMENT itu sangat
penting untuk mengatur bagaimana kita bisa mengatur waktu 24 jam se-efektif
mungkin, jika kita melakukan hari tanpa adanya rencana, hari yang kita lalui
akan tidak teratur, misalnya bengong, galau, scroll social media dan akhirnya waktu
yang kita punya terbuang sia-sia tanpa melakukan sebuah hal produktif.
Setiap manusia punya waktu yang
sama 24 Jam , yang membedakan masing-masing induvidu dengan individu lain adalah
bagaimana dia bisa mengelola waktu dengan baik. Melakukan waktu untuk diri
sendiri, dengan lingkungan sekitar dan dengan tuhan agar hubungan kita seimbang.
Sedikit tips untuk teman- teman
bagaimana mengatur waktu yang baik.
1. Kita harus membuat goals/tujuan
yang ingin dicapai. Bisa dalam hidup dan lebih di persempit lagi , per tahun,
perbulan,per hari hingga per jam.
2. Jika sudah dibuat ingat selalu
tujuan hidup pada akhirnya mau ngapain, kalau bisa di tempel di tempat belajar/
kerja. Agar selalu ingat.
3. Kemudian buat jadwal bulanan,
misalnya sebulan sekali harus keluar kota, kemudian di persempit membuat jadwal
mingguan, misalnya setiap minggu harus olahraga 3 kali, belajar bahasa inggris 2
kali kemudian letakkan pada hari-hari yang pas untuk melakukan kegiatan
tersebut. Persempit ke harian, misalnya
membuat jadwal dalam hari tersebut, teman-teman bisa membuat jadwal esok hari
ketika mau tidur.
contoh templanya bisa teman-teman download disini
3. lakukan semua dengan niat, tekad
yang sungguh-sungguh, kemudian lakukan dengan konsisten. Melakukan dengan konsisten
kadang ada juga hambatan, sering melanggar jadwal sendiri lah atau pada jam
yang seharunya olahraga malah mager terus tidur karena gaya gravitasi kasur
yang lebih tinggi dari pada bumi. Oleh karena itu niat dan tekad teman-teman harus di kuatkan, saya
yakin jika niat dan tekat kita kut maka kita bisa melakukan konsisten.
Terima kasih telah membaca artikel 'Cara Melakukan TIME MANAGEMENT by Me' Semoga bermanfaat.
0 komentar:
Berkomentarlah dengan baik dan bijak..